Hong Kong Akan Melakukan Tes Covid-19 Massal, Paling Cepat Pada Akhir Bulan Agustus 2020

Hong Kong Akan Melakukan Tes Covid-19 Massal, Paling Cepat Pada Akhir Bulan Agustus 2020

Kepala Eksekutif Hong Kong Carrie Lam Cheng Yuet-ngor (林鄭月娥) pada sebuah konferensi pers hari ini (7 Agustus 2020) menyatakan bahwa dia telah mendengar suara masyarakat atas permintaan untuk melakukan tes Covid-19 secara massal.  Untuk itu Pemerintah memutuskan akan memberikan tes Covid-19 secara gratis kepada seluruh penduduk Hong Kong paling cepat pada akhir bulan Agustus 2020.

Pemerintah Hong Kong tidak mewajibkan setiap penduduk untuk mengikuti tes Covid-19 massal ini, melainkan dengan cara memberikan setiap penduduk Hong Kong 1 kali gratis tes Covid-19.Carrie Lam juga mengakui bahwa tes Covid-19 massal ini ada kekurangan jika tidak melaksanakn "lock-down", tetapi masyarakat serta pemerintah saat ini tidak siap untuk melakukan "lockdown" di Hong Kong.

Pemerintah Hong Kong akan bekerja sama dengan 3 perusahaan laboratorium, Beijing Genomics Institute (BGI) Group (華大基因), KingMed Diagnostics (Hong Kong) Limited (金域檢驗) dan Beijing Hybribio Medical Laboratory Limited (凱普醫檢) untuk melakukan tes Covid-19 massal ini.

Terdapat 5 prinsip pemerintah pada tes Covid-19 massal ini, yaitu:

  1. Seluruh proses tes massal harus diselesaikan dalam jangka waktu yang pendek.
  2. Tetap menjaga jarak sosial sewaktu melakukan tes massal.
  3. Berusaha tidak mengganggu kenyamanan penduduk.
  4. Seluruh proses pengumpulan sampel harus aman, teratur dan terlacak pada seluruh proses pengiriman.
  5. Memastikan semua data personal aman dan laboratorium yang bekerja sama dengan Pemerintah Hong Kong tidak menyentuh atau mengetahui data-data personal tersebut.

Carrie Lam menyatakan bahwa pada bulan Juli 2020 sampai sekarang telah melakukan tes Covid-19 kepada 137,000 penduduk Hong Kong, diantaranya 54 orang dinyatakan positif (0.04%), berarti setiap 2500 orang terdapat 1 orang yang positif.  Jika demikian maka diperkirakan sekarang ini terdapat 1500 penduduk Hong Kong yang merupakan pembawa virus Covid-19 yang tidak diketahui.

Sumber: Gov HK  

Bertambah 1 BMI Yang Dinyatakan Positif Covid-19 P...
Penambahan 95 Kasus Positif Covid-19 Di Hong Kong ...